Rabu, 07 Juli 2010

Readbud, Baca Artikel dapat Dollar..

Nama situsnya adalah www.readbud.com. Di situs ini kita bisa mendapatkan dollar atau kita di bayar dengan dollar hanya dengan membaca dan kemudian memberikan rating sebuah artikel disitus tersebut. Menurut pengamatan saya, situs ini bukanlah situs scam walau saya sendiri belum menerima pembayarannya karena belum ngelewatin minimum payout yang ditentukan ( $50 ). Di readbud, kita bisa membaca hingga 20 artikel dalam sehari, yang mana artikel tersebut dihargai antara $0.04 sampai $0.10. Itu artinya, kita bisa mengumpulkan kurang lebih $2 per hari.

Jika ditotalin kita bisa memperoleh tambahan penghasilan kurang lebih $40 atau sama dengan  Rp. 368.000 dalam sebulan. Lumayan kan?

Bahan utama :
  • Punya email yang valid buat register.
  • Punya rekening Paypal
Karena situs ini bersifat free register, tidak ada salahnya buat dicoba.

Selasa, 06 Juli 2010

Sinkronisasi blog dengan facebook

Terima kasih buat "Twitter Palu Community" untuk pesannya di facebook. Artikel ini saya buat terutama buat saya pribadi dan umumnya para bloggers yang belum tau caranya menghubungkan postingan di blog ke akun facebook kita. Sehingga nantinya setiap postingan yang baru kita buat di web log ( blog ), langsung otomatis terupdate di facebook.


Keren kan? keren dunk... Mau tau caranya? langsung saja..


Bahan utama :

  • Mesti punya akun blog n facebook pribadi.
  • Gadget "Feed" di akun blog
Pada halaman facebook, pilih menu Akun -> Pengaturan Aplikasi -> Catatan dan kemudian di bagian kanan atas pilih Impor blog. Masukkan url feed yang udah dibuat di blog ( biasanya sih : http://blogku.blogspot.com/feeds/posts/default ) kemudian impor blog.


Selesai. Simple kan?


Liat versi aslinya di http://catatanchaundeep.blogspot.com ( promosi ni yeee )

Ganti Template Blogspot

Begitu selesai membuat akun di blogspot, pertama tama yang saya fikirkan adalah bagaimana caranya mengganti template blogspot yang menurut saya masih sangat sederhana.

Gak butuh waktu lama untuk mencari bantuannya di "Google", saya ketemu situs blog juga, namanya b-themes.blogspot.com , saya ambil salah satu thema disitu dan langsung diterapkan di blog saya yang pertama ini.

Maklum baru belajar, Heheheh...